Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Taklukkan Semen Padang 2-0

Kompas.com - 08/02/2014, 22:08 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Persija Jakarta berhasil menang dua gol tanpa balas atas Semen Padang pada lanjutan Indonesia Super League di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (8/2/2014).

Persija sebenarnya mampu menguasai jalannya pertandingan pada babak pertama. Akan tetapi, rapatnya barisan pertahanan Semen Padang membuat Rohit Chand dan kawan-kawan terlihat kesulitan menembus jantung pertahanan tim tamu.

Upaya Persija akhirnya baru membuahkan hasil seusai turun minum. Pada menit ke-56, berawal dari kesalahan pemain belakang Semen Padang dalam membuang bola, Egi Melgiansyah kemudian memberikan umpan kepada Rahmad Afandi, yang langsung menyundul umpan tersebut untuk membuat Persija unggul 1-0.

Unggul satu gol, Persija tidak menurunkan tempo permainan. Beberapa kali skuad asuhan Benny Dolo itu mampu menciptakan peluang berbahaya di depan gawang Semen Padang untuk menambah keunggulan.

Pada menit ke-75, wasit menunjuk titik putih setelah kiper Semen Padang, Jandia Eka Putra melanggar Afandi di kotak terlarang. Penyerang anyar Persija, Ivan Bosnjak, yang didaulat menjadi algojo pun tidak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk membawa tim tuan rumah unggul 2-0.

Semen Padang yang berusaha mengejar ketertinggalan harus bertanding dengan 10 pemain setelah Yuu Hyun Kyo menerima kartu kuning kedua pada menit ke-82. Hal itu pun semakin menambah sulit tim tamu untuk memperkecil kedudukan sehingga skor 2-0 untuk Persija bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Persija naik ke peringkat dua klasemen sementara ISL wilayah Barat dengan poin enam, kalah selisih gol dari Arema Indonesia di puncak. Sementara itu, Semen Padang turun ke peringkat kelima.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com