Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luar Biasa! Harga Pogba Mencapai Rp 1,1 Triliun

Kompas.com - 24/01/2014, 03:51 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com — Performa gemilang Paul Pogba bersama Juventus memberikan dampak yang sangat mengejutkan mengenai harga pemain tersebut. Pogba, yang didapat secara gratis oleh Juventus dari Manchester United pada musim 2012, kini bernilai 70 juta euro (sekitar Rp 1,160 triliun).

Demikian laporan seperti dikutip dari Football Italia, Kamis (23/1/2014). Pasalnya, klub kaya yang juga raksasa Liga Perancis, Paris Saint-Germain, siap menggelontorkan dana tersebut demi mendapatkan tanda tangan pemain berusia 20 tahun ini.

Memang, performa Pogba sangat menyita perhatian. Tak heran jika sejumlah klub besar seperti Real Madrid, Bayern Muenchen, dan Chelsea tertarik mendapatkannya. Namun, PSG tampaknya paling bernafsu mengejar pemain tim nasional Perancis itu.

Gazzetta dello Sport edisi Kamis mengatakan bahwa dalam beberapa bulan terakhir ini harga Pogba berada di kisaran 50 juta euro (sekitar Rp 828,728 miliar) hingga 60 juta euro (sekitar Rp 994,473 miliar). Akan tetapi PSG bersedia menaikkannya menjadi 70 juta euro dengan harapan bisa memboyongnya ke Paris pada musim panas mendatang.

Belum ada keterangan resmi dari Juventus tentang rumor ini. Akan tetapi, dari sejumlah pernyataan yang pernah dilontarkan, Bianconeri tak punya niat menjual Pogba. Bahkan mereka akan menyodorkan kontrak baru baginya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com