Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Flu, Evan Dimas Absen Latihan Pagi

Kompas.com - 21/01/2014, 10:01 WIB
Ferril Dennys

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Gelandang Evan Dimas terserang flu sehingga ia terpaksa absen dalam pemusatan latihan tim nasional Indonesia U-19 yang digelar di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Selasa (21/1/2014) pagi.

"Evan kena flu. Kondisinya tidak memungkinkan untuk berlatih. Kami memberikan dia obat dan waktu untuk istirahat," jelas dokter timnas U-19, Alfan Nur Asyhar, kepada Kompas.com.

Alfan mengaku akan terus memantau kondisi Evan Dimas. Alfan memperkirakan, Evan Dimas akan kembali berlatih, Rabu (22/1/2014) pagi.

"Biasanya kalau flu, kami kasih kelonggaran satu hari untuk berlatih. Kami akan melihat kondisinya sore nantui, Kalau masih sakit, dia harus istirahat lagi. Kemungkinan, besok pagi sudah berlatih. Rata-rata pemain terserang flu dan radang-radang tenggorokan. Tapi masih bisa ikut latihan," beber Alfan.

Pemusatan latihan tahap kedua ini merupakan bagian dari persiapan Evan Dimas dan kawan-kawan jelang tampil di Piala Asia U-19 di Myanmar pada 9-23 Oktober mendatang.

Selama pemusatan latihan, pasukan Indra Sjafri akan melakoni 27 laga uji coba diantaranya tur Nusantara, tur Timur Tengah, dan tur Eropa.   

Yang terdekat, timnas U-19 akan melakoni tur Nusantara yang digelar di Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Selatan. Timnas U-19 akan melakoni dua laga uji coba di masing-masing kota tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Badminton
Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com