Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hodgson Sedih Walcott Absen Saat Piala Dunia

Kompas.com - 08/01/2014, 06:18 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
LONDON, KOMPAS.com — Pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson, mengaku kecewa karena gelandang Arsenal, Theo Walcott, harus absen dalam Piala Dunia 2014 Brasil karena mengalami cedera parah.

Walcott harus menepi selama enam bulan setelah mendekap cedera lutut. Cedera itu dialami pemain berusia 24 tahun itu saat melawan Tottenham Hotspur pada putaran ketiga Piala FA pekan lalu.

"Saya telah berbicara dengan Theo dan hanya ingin mengutarakan kekecewaan kepadanya. Ini adalah pukulan bagi dia secara personal dan juga bagi Arsenal dan Inggris," kata Hodgson.

"Kami berbicara banyak dan sangat menyebalkan bahwa kami kehilangan pemain sekaliber dia di Piala Dunia. Dia sangat tidak beruntung dan kami berharap dia bisa segera pulih."

"Bekerja bersamanya selama dua tahun melatih Inggris, saya tahu karakter yang dia punya. Saya juga tahu dia akan kembali, bahkan lebih kuat dari sebelumnya," tutup Hodgson.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com