Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beckham: Akan Ada Air Mata di "The Class of 92"

Kompas.com - 02/12/2013, 07:20 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

Sumber
LONDON, KOMPAS.com - Enam pemain ikon Manchester United termasuk David Beckham, Minggu (1/12/2013), menyaksikan tayang perdana film yang bercerita tentang klub anak-anak muda yang kelak menjadi fenomena global.

Berbicara di karpet merah, Beckham mengaku akan emosional menyaksikan "The Class of 92", film dokumenter tentang cerita di balik layar dari tim muda Manchester United pada 1992.

Cerita pada film ini fokus pada enam pemain yang kemudian menjadi bintang di tim pertama yang mencatatkan keberhasilan yang belum pernah terjadi sebelumnya di Inggris. Pelatih tim ini adalah Alex Ferguson.

Selain Beckham, lima pemain lain adalah
Gary dan Phil Neville, gelandang Nicky Butt, Ryan Giggs, dan Paul Scholes. "Akan ada beberapa air mata di sana," kata Beckham yang datang bersama istri dan ketiga anaknya. 

"Ada saat-saat yang baik, ada saat-saat buruk, ada saat-saat bermasalah di mana kami semua terjebak bersama-sama," jelas pemain berusia 38 tahun ini. "Tapi itu adalah bagian dari film, bagian dari sejarah kami berenam. Itu yang akan membuat kisah ini hebat."

Kisah tim muda ini dimulai saat mereka pertama kali tanding di awal musim 1995. Ini adalah kisah tentang tim yang awalnya lebih sering kalah tetapi kemudian menjadi brand paling terkenal sedunia.

Meski telah bermain di film ini, Beckham mengatakan dia tak pandai berakting. "Jadi mungkin bukan ide baik untuk saya masuk ke industri film," kata dia. "Tapi aku menikmati bermain di film ini. (Karena) jelas (bercerita tentang) sesuatu yang saya tahu, sesuatu yang merupakan bagian dari masa remaja kami dan sangat istimewa."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com