Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribery: Saat Ini, Aku yang Terbaik

Kompas.com - 15/11/2013, 02:13 WIB
PARIS, KOMPAS.com — Pemain sayap Perancis dan Bayern Muenchen, Franck Ribery, menilai dirinya layak meraih FIFA Ballon d'Or 2013, setelah apa yang dilakukan dan diraihnya bersama Bayern pada musim 2012-2013.

"Semuanya jelas, apa yang kulakukan di lapangan, apa yang kulakukan untuk kembali mencapai level permainan terbaikku, profesionalisme yang kutunjukkan setiap hari, dan trofi yang telah aku berikan," ujar Ribery.

"Aku mencoba tidak terlalu memikirkan (Ballon d'Or), tetapi istriku sangat memikirkannya. Di Bayern, kami semua berpikir bahwa aku seharusnya memenangi (Ballon d'Or). Sebelum ini, aku pemain yang bagus. Sekarang aku yang terbaik," tambahnya.

Ribery tampil dalam 42 pertandingan di semua ajang kompetitif yang diikuti Bayern pada musim lalu. Dalam 42 pertandingan itu, ia mencetak 11 gol dan 18 assist, yang membawa Bayern menjuarai Liga Champions, Bundesliga, dan Piala Jerman 2012-2013.

Ribery kemudian menjadi satu dari 23 pemain nomine FIFA Ballon d'Or 2013. Ia bersaing dengan penyerang Barcelona, Lionel Messi, dan gelandang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Acara penganugerahan FIFA Ballon d'Or akan diselenggarakan di Zurich Kongresshaus pada 13 Januari 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Lequipe
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com