Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Nomine Oscar Perankan Presiden FIFA

Kompas.com - 25/10/2013, 00:21 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

NYON, KOMPAS.com — Menjelang ulang tahun ke-110 FIFA, Leuviah Films, rumah produksi asal Perancis, dikabarkan situs Guardian akan mengangkat kisah mengenai asosiasi sepak bola dunia ini ke layar lebar. Film ini rencananya akan rilis pada 2014, bertepatan dengan hari jadi FIFA. Untuk sementara, proyek film ini dinamakan F2014.

Aktor Perancis, Gerard Depardieu, akan memerankan Jules Rimet, presiden terlama FIFA. Depardieu adalah aktor berpengalaman yang telah berkarier sejak tahun 1972 dan membintangi sejumlah film, termasuk produksi Hollywood.

Pada tahun 1991, Depardieu dinominasikan dalam Academy Awards untuk perannya sebagai tokoh penyair Cyrano de Bergerac dalam film berjudul sama. Namun, saat itu Depardieu kalah dari aktor Inggris Jeremy Irons.

Selain Depardieu, aktor lain yang terlibat adalah Tim Roth. Roth merupakan aktor Inggris yang pernah bermain dalam film Reservoir Dogs, Pulp Fiction, Incredible Hulk, Planet of the Apes, dan Rob Roy.

Dalam perannya sebagai Archibald Cunningham di film Rob Roy tahun 1995, Roth membawa pulang BAFTA, penghargaan film bergengsi dari Inggris, untuk kategori aktor pendukung terbaik. Ia pun dinominasikan di Academy Awards untuk kategori yang sama.

Tahun depan, Roth akan muncul bersama Nicole Kidman dalam film Grace of Monaco. Dalam film karya sutradara Olivier Dahan tersebut, ia memerankan Pangeran Rainier, pangeran Monaco yang juga suami Grace Kelly, aktris legendaris Hollywood, yang diperankan Kidman.

Blatter dikabarkan antusias dengan penunjukan Roth ini. Pria yang sudah menjabat di FIFA sejak 1998 ini sudah bertemu dengan Roth dan sempat memeluknya.

"Saya sudah membaca perjalanan karier Roth dan film yang sudah ia bintangi. Saya senang sekali bertemu dengannya. Sepertinya saya dan Roth punya kesamaan kualitas," kata Blatter.

Rencananya, film F2014 ini akan menjalani shooting di sejumlah negara, seperti Azerbaijan, Perancis, dan Brasil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com