Oktoberfest Pertama Guardiola

Kompas.com - 07/10/2013, 12:34 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

MUENCHEN, KOMPAS.com - Sehari setelah memuncaki klasemen sementara Bundesliga, skuad Bayern Muenchen larut dalam pesta bir di kota tersebut, Minggu (6/10/2013). Pesta bir ini bukan sekadar merayakan kesuksesan tersebut, melainkan sebagai bagian dari perayaan Oktoberfest, ajang tahunan yang diselenggarakan di kota Muenchen.

Sesuai tradisi dari tahun ke tahun, para petinggi klub, staf dan pemain Die Roten hadir bersama keluarga atau pasanngan masing-masing. Mereka mengenakan kostum khas negara bagian Bayern berupa kemeja kotak-kotak dan Lederhosen (celana kulit) untuk pria, serta Dirndl atau setelan gaun tradisional yang terdiri atas blus putih, rok serta celemek berbahan sutra sepanjang lutut untuk perempuan.

Turut hadir der Trainer Josep Guardiola yang menghadiri perayaan Oktoberfest perdananya bersama sang istri Cristina. Selain mengenakan kemeja kotak-kotak biru putih dan Lederhosen, pria yang akrab disapa Pep ini mengenakan sebuah topi dan jaket. Anggota skuad Bayern yang hadir dalam acara ini pun cukup lengkap seperti kapten Philipp Lahm, Bastian Schweinsteiger, Franck Ribery, Thomas Mueller dan Arjen Robben. Sayangnya Jan Kirchhoff dan Mario Mandzukic tak hadir karena mengalami demam, begitu pun Holger Badstuber yang masih menjalani proses pemulihan cedera ligamen yang berkepanjangan.

Selain Pep, direktur olahraga Matthias Sammer dan direktur klub Karl-Heinz Rummenigge. Rumenigge pun meminta para pemain dan staf yang hadir menikmati perayaan tahun ini dengan hati senang.

"Silakan rayakan sebebasnya. Kita baru akan bertanding dua pekan lagi dan sekarang kita bisa sedikit bersantai," kata Rummenigge.

Tradisi Oktoberfest ini sendiri dimulai pada 12 Oktober 1810. Kala itu putra mahkota Ludwig yang kelak menjadi Raja Ludwig I melangsungkan pernikahan dengan Putri Therese dari Sachsen-Hildburghausen. Para penduduk kota Muenchen diundang menghadiri resepsi yang digelar di lapangan di depan kota. Lapangan ini kemudian dinamakan Theresienwiese (lapangan Theresa) yang kemudian lazim dikenal dengan nama Wiesn. Acara serupa kemudian digelar sebagai acara tahunan yang dikenal dengan nama Oktoberfest.

Menurut situs muenchen.de, acara Oktoberfest kini menjadi festival terbesar di dunia dengan 6 juta pengunjung dari penjuru dunia tiap tahunnya. Tahun ini acara Oktoberfest berlangsung dari 21 Spetember hingga Minggu 6 Oktober. Dalam acara ini pengujung bisa menikmati bir dalam gelas besar yang disediakan di tenda-tenda raksasa, serta makanan tradisional seperti pretzel, Wurst (sosis), Weiswurst (sosis putih khas Muenchen), dan Sauerkraut (semacam salad dengan bahan baku kol yang sudah diasamkan). Acara ini juga dimeriahkan dengan  parade dan acara musik di ruang terbuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com