Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Sementara Tertinggal 0-1

Kompas.com - 29/09/2013, 03:54 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid sementara tertinggal 0-1 dari rival sekota Atletico Madrid dalam pertandingan Liga BBVA, Minggu (29/9/2013) dini hari di Santiago Bernabeu. Gol Atletico dibuat oleh Diego Costa pada menit ke-11.

Dalam pertandingan ini, Madrid tak diperkuat Gareth Bale yang belum fit. Selain itu pelatih Carlo Ancelotti memercayakan duet Asier Illaramendi dan Sami Khedira di hadapan barisan pertahanan yang digalang Sergio Ramos dkk. Adapun Atletico masih mengandalkan David Villa dan Diego Costa sebagai juru gedor utama.

Pertandingan baru berjalan 11 menit ketika Diego Costa menjebol gawang Diego Lopez. Berawal dari terobosan Koke di area pertahanan Madrid, ia meneruskan bola ke Costa yang merangsek maju sebelum melepaskan tembakan menaklukkan Lopez.

Cristiano Ronaldo menciptakan peluang pada menit ke-19. Eks pemain Manchester United ini melewati barisan pertahanan Atletico, namun tembakan kaki kirinya masih terlalu tinggi.

Pada menit ke-23, Madrid memiliki peluang terbaik menyamakan kedudukan melalui kerja sama Angel Di Maria dan Karim Benzema. Benzema yang lepas dari kawalan pemain Atletico menanduk crossing Di Maria, namun Thibaut Courtois berhasil mengamankan bola sebelum meluncur masuk ke gawang Atletico.

Benzema kembali menyia-nyiakan peluang emas. Kembali merangsek ke kotal penalti Atletico, penyerang Perancis ini gagal menanduk bola menaklukkan Courtois dan bola hanya membentur tiang.

Atletico juga nyaris memperbesar keunggulan pada menit ke-29. Tiago Mendes yang tak terkawal menyundul bola ke gawang Lopez, namun bola hanya melambung di atas gawang.

Los Rojiblancos kembali memaksa Madrid bekerja keras pada menit ke-41 lewat sundulan Godin. Lopez dapat menangkap bola, dan Costa gagal mencuri kesempatan mencetak gol kedua di kotak penalti Madrid. Hingga babak pertama berakhir kedudukan tetap 1-0 untuk Atletico.

Real Madrid: 25-Diego López; 17-Alvaro Arbeloa, 4- Sergio Ramos, 3-Pepe, 5-Fabio Coentrao'; 24-Asier Illarramendi, 6-Sami Khedira; 23-Isco, 22-Angel Di María, 7-Cristiano Ronaldo; 9-Karim Benzema
Pelatih: Carlo Ancelotti

Atletico Madrid: 13-Thibaut Courtois; 2-Diego Godin, 23-Joao Miranda, 3-Filipe Luis; 20-Juanfran; 5-Tiago Mendes, 14-Gabi, 6-Koke, 10 Arda Turan, 19-David Costa, 9- David Villa
Pelatih: Diego Simeone

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com