Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukacita Buffon Menjadi Sempurna

Kompas.com - 11/09/2013, 05:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com — Sukacita yang meliputi Gianluigi Buffon menjadi sempurna tatkala Italia memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil. Kemenangan 2-1 atas Ceko, Selasa (10/9/2013) malam waktu setempat, membuat Gli Azzurri tak terganggu sebagai pemuncak klasemen Grup B, dan dalam momen tersebut Buffon mencatat rekor dalam kariernya bersama timnas.

Ya, dalam pertandingan yang berlangsung di Juventus Stadium tersebut, Buffon menorehkan rekor 136 kali membela timnas. Itu berarti dia menyamai prestasi Fabio Cannavaro, yang membuat mereka menempati posisi teratas daftar pemain dengan caps terbanyak.

Namun, menjelang laga krusial tersebut, Buffon mengaku sempat "diteror" oleh atmosfer di Turin, yang merupakan markas Juventus, klub yang saat ini dibelanya. Bagaimana tidak, publik Turin ingin merayakan rekor penjaga gawang pujaan mereka, sekaligus ingin melihat Italia meraih kemenangan di depan publik sendiri. Padahal, mereka sempat tertinggal lebih dulu pada babak pertama.

"Setelah babak pertama lewat, sekarang kami bisa melakukan semua perayaan - rekor personalku, tetapi lebih dari itu kami lolos ke Piala Dunia," ujar Buffon kepada RAI Sport.

"Saya berterima kasih kepada semua pemain, karena mereka, saya bisa merayakan 360 derajat malam ini. Kami bersama sudah menciptakan banyak selama bertahun-tahun dan saya berterima kasih kepada para fans atas dukungan mereka hari ini, karena rasanya seperti atmosfer baru mendapatkan banyak sekali dukungan bagi tim nasional."

"Kami juga mempersembahkan kemenangan ini untuk dua penggemar yang datang untuk menyaksikan kami di Sisilia dan secara menyedihkan tak sampai."

Pernyataan Buffon ini merujuk pada kenyataan bahwa dua fans dari Sisilia tewas dalam sebuah kecelakaan mobil pada Jumat (6/9/2013). Ketika itu mereka dalam perjalanan untuk menyaksikan laga Italia melawan Bulgaria di Palermo, dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia.

Saat ini Buffon berusia 35 tahun. Dengan Italia masih menyisakan dua laga kualifikasi dan dia belum tergeser dari posisi penjaga gawang utama, Buffon bakal melewati rekor Cannavaro. Itu artinya, dia di ambang sejarah baru sebagai pemain dengan penampilan terbanyak bersama Azzurri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Badminton
Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com