Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Oezil Pilih Arsenal

Kompas.com - 06/09/2013, 02:05 WIB
BERLIN, KOMPAS.com — Gelandang Mesut Oezil menilai dirinya bisa beradaptasi sangat baik dengan gaya permainan klub barunya, Arsenal. Menurutnya, itulah alasannya memilih pindah dari Real Madrid ke Arsenal.

Oezil bergabung dengan Arsenal pada 2 September 2013. Ia dibeli dengan harga 43 juta poundsterling dan dikontrak hingga Juni 2018. Nilai transfer Oezil adalah yang terbesar dalam sejarah transfer Arsenal.

"Aku ingin mengembangkan diri lebih jauh lagi dan aku menginginkan gaya bermain. Arsenal dikenal karena kekuatan teknik dan semangat untuk memainkan sepak bola menyerang. Menurutku, aku akan sangat cocok dengan itu. Itulah kenapa aku memilih bergabung dengan klub tersebut," ujar Oezil.

"Dalam beberapa tahun terakhir, Arsenal tidak sangat sukses. Namun, kami ingin menjadi lebih sukses. Kami ingin meraih trofi. Menurutku, suporter juga menantikan itu. Kami memiliki tim muda yang sangat kuat, yang bisa sangat berkembang di bawah asuhan manajer (Arsene Wenger). Menurutku, kami akan meraih trofi karena kami punya potensi untuk itu," tambahnya.

Arsenal tak menjuarai apa pun sejak 2005 dan kehilangan sejumlah pemain penting, antara lain Robin van Persie (ke Manchester United pada Agustus 2012) dan Cesc Fabregas (ke Barcelona pada Agustus 2011).

Suporter pun semakin kecewa karena Arsenal tak merekrut pemain-pemain top sebagai pengganti Van Persie dan Fabregas. Dalam hal kerinduan akan pemain top, Oezil bisa sedikit menghibur dan melambungkan asa suporter Arsenal untuk melihat klub kesayangan mereka meraih gelar, mengingat Oezil merupakan pemain inti tim nasional Jerman dan pemain penting ketika di Madrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com