Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukses, Maguwoharjo Siap Kembali Jadi Tuan Rumah

Kompas.com - 03/09/2013, 17:07 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kesuksesan DIY, khususnya Sleman dalam penyelengaraan tiga laga besar diharapkan dapat mendorong digelarnya pertandingan-pertandingan lainnya, termasuk yang melibatkan Timnas Indonesia agar dapat di laksanakan di Stadion Maguwoharjo.

Seperti diketahui dalam sebulan terakhir, Stadion Maguwoharjo Sleman menjadi ajang digelarnya tiga pertandingan besar yang menyedot perhatian publik bola di Tanah Air. Mulai dari digelarnya pertandingan persahabatan internasional antara Timnas Indonesa U-23 kontra Brunei Darussalam U-23, hingga dua laga kandang Persija Jakarta, kontra Persib Bandung dan Pelita Bandung Raya.

"DIY, khususnya Sleman patut berbangga telah berhasil mengelar tiga pertandingan besar, salah satunya laga berisiko tinggi, Persija melawan Persib Bandung," Terang Wahyudi Kurniawan Wakil Ketua Pengcab PSSI Sleman dan Ketua Panpel Lokal Persija, Senin (02/09/2013).

Ia menegaskan bahwa keberhasilan melaksanakan laga itu tentu tidak lepas dari bantuan dan dukungan berbagai pihak. Termasuk Kapolda DIY dan jajarannya, Kapolres Sleman dan jajarannya, Bupati Sleman, PSSI DIY, Pencab PSSI Sleman dan suporter DIY.

"Dukungan dari Menpora juga menjadi salah satu kunci kesuksesan digelarnya laga panas tersebut," tegasnya.

Kesuksesan mengelar tiga laga, diharapkan ke depan dapat mendorong pertandingan-pertandingan besar lainnya, termasuk yang melibatkan Timnas Indonesia, bisa dilaksanakan di DIY, terutama di Stadion Maguwoharjo Sleman. Selain bisa menghibur publik bola di DIY, hadirnya laga-laga bergengsi di Stadion Maguwoharjo makin menggairahkan pembinaan dan perkembangan sepak bola di DIY.

"Kita harap, Menpora dapat mendorong stadion Maguwoharjo bisa menjadi tempat digelarnya laga-laga bergengsi," tandasnya.

Sementara itu ketua umum Pengcab PSSI Gunungkidul Henry Ardiyanto mengapresiasi positif dengan dilaksanakannya sejumlah pertandingan besar di Stadion Maguwoharjo. Ke depan diharapkan bisa masuk pertandingan-pertandingan lainnya yang bisa diapresiasi oleh publik bola di DIY.

"Dengan banyaknya pertandingan besar, maka gairah persepakbolaan di DIY semakin terbangun. Selain itu juga bisa menjadi media pembelajaran bagi pesepakbola di DIY," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com