Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenazah Camara Dipulangkan Selasa

Kompas.com - 28/07/2013, 21:45 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Jenazah penyerang Pelita Bandung Raya (PBR), Sekou Camara, rencananya akan diberangkatkan ke Mali, Afrika Tengah, pada Selasa, (30/7/2013). Hal itu diungkapkan Direktur PT Kreasi Performa Pasundan PBR, Marco Gracia Paolo.

"Rencana keberangkatannya lusa, hari Selasa. Hari Senin kami berangkatkan ke Jakarta dan Selasa-nya baru diterbangkan ke Mali," kata Marco yang ditemui Kompas.com di rumah duka St. Boromeus, Jalan Suryakencana, Bandung, Jawa Barat, Minggu, (28/7/2013).

Rencana awalnya, jenazah Camara akan diterbangkan ke Mali pada Senin (29/7/2013). Namun, karena masih banyak dokumen dan administrasi yang harus diurus, terpaksa diundur jadi Selasa. Bahkan mungkin, jika dokumen-dokumenya tidak cepat selesai, bisa diterbangkan pada hari berikutnya.

"Memang, ada kabar yang kurang bagus mengenai rencana kepulangannya. Seharusnya, besok (Senin) sudah bisa jalan. Tadinya dokumen dan berbagai admisnistrasi lainnya, akan diurus hari ini (Minggu). Tapi kan hari ini libur dan baru bisa diurus besok.

"Mudah-mudahan bisa secepatnya diurus. Selasa, Camara direncanakan bisa pulang, tapi ini masih skenario, masih mungkin ada perubahan jadwal soal kepulangannya. Yang pasti, kami berharap Camara bisa sesegera mungkin tiba di rumah keluarganya dalam keadaan baik," terang Marco.

Untuk pemberangkatan ke Afrika, pihak klub akan menyediakan pesawat dengan jalur sederhana, tidak banyak transit. "Kami akan mencari yang dua kali terbang saja. Dari Jakarta ada dua tujuan kemungkinan, yaitu ke Bankok atau Kuala Lumpur. Nah, dari dua tempat itu, kami mengusulkan untuk mencari pesawat yang langsung ke Afrika. Kasihan kan, kalau sampai turun naik pesawat," ujarnya.

Rencananya, jenazah akan menumpang pesawat Eutopia Air Lines dari Jakarta dengan tujuan Bangkok atau Kuala Lumpur. Setelah itu dilanjutkan ke Mali.

Camara meninggal dunia saat sesi latihan di Lapangan Siliwangi, Bandung, karena serangan jantung, Sabtu (27/7/2013). Pemain 27 tahun itu sempat kolaps dan nyawanya tak tertolong. Dugaan sementara, jantungnya berhenti berdetak dalam perjalanan ke rumah sakit.

Camara baru bergabung dengan PBR pada Mei 2013. Sebelumnya, dia bermain untuk PSAP Sigli pada 2011-2012, dan Persiwa Wamena pada awal 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com