Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vucinic Bertengkar dengan Suporter Juventus

Kompas.com - 22/07/2013, 02:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Ketegangan terjadi di lapangan saat Juventus menggelar latihan, Minggu (21/7/2013). Pasalnya, terjadi pertengkaran antara striker Si Nyonya Tua, Mirko Vucinic, dengan seorang fans.

Insiden tersebut bermula dari kegagalan Vucinic mencetak gol meskipun mendapatkan sebuah peluang sangat bagus. Para suporter yang berdiri di belakang gawang pun mencemooh aksi striker asal Montenegro itu.

Menurut Sky Sport Italia, Vucinic merasa tersinggung dan bergegas menghampiri suporter untuk meminta penjelasan. Tak ayal, terjadi adu argumen di antara mereka.

Beruntung, kejadian tersebut tak berlangsung lama. Vucinic pun segera kembali ke lapangan untuk melanjutkan latihan, setelah tensi mulai reda.

Pada bursa transfer musim panas ini, nama Vucinic disebut-sebut akan dijual dengan harga 15 juta euro (sekitar Rp 199,880 miliar). Akan tetapi, kabar tersebut langsung ditepis kubu Juventus, yang mengatakan bahwa mantan striker AS Roma itu takkan dijual karena masih dibutuhkan.

Memang, Vucinic harus bekerja ekstra keras untuk memperebutkan posisi utama di lini depan Juventus. Kehadiran dua striker baru, Carlos Tevez dari Manchester City serta Fernando Llorente dari Athletic Bilbao, membuat dia terancam tak bisa bermain secara reguler.

Inilah yang memunculkan spekulasi jika Vucinic ingin pergi lantaran merasa sulit bersaing. Apalagi, selama dua musim bersama Juventus, pemain berusia 29 tahun ini, yang juga mantan pemain Lecce, hanya mampu mengemas 24 gol dari total 78 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com