Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ujian Sesungguhnya China, Bukan Arsenal"

Kompas.com - 11/07/2013, 17:07 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pelatih tim nasional Indonesia, Jacksen F Tiago, menilai ujian sesungguhnya bagi skuad Garuda adalah pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015 melawan China, bukan Arsenal. Menurutnya, rangkaian laga uji coba melawan sejumlah klub luar negeri hanya merupakan persiapan untuk Pra-Piala Asia.

Laga melawan China pada 15 Oktober mendatang cukup penting bagi Indonesia untuk memberikan harapan berkiprah di Piala Asia 2015 mendatang. Saat ini, Indonesia duduk di posisi buncit karena kalah di dua laga. China berada di urutan kedua dengan tiga poin dari dua pertandingan.

"Saya dikontrak oleh timnas untuk menghadapi empat pertandingan sisa di Pra-Piala Asia. Ini (melawan Arsenal) hanya bagian dari persiapan menghadapi China pada Oktober nanti. Jadi, kita akan fokus bukan hanya untuk menghadapi Arsenal, tetapi China," ujar Jacksen kepada Kompas.com di Jakarta, Kamis (11/7/2013).

Sebelumnya, Indonesia sudah melaksanakan uji coba pertama melawan Belanda di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 7 Juli lalu. Pada pertandingan tersebut, Indonesia dipaksa menyerah tiga gol tanpa balas lewat kreasi sepasang gol Siem de Jong dan Arjen Robben.

Setelah bertanding melawan The Gunners, Kurnia Meiga dan kawan-kawan akan menghadapi dua klub raksasa Eropa, yaitu Liverpool dan Chelsea. Jacksen berharap, timnas bisa mengambil pelajaran berharga dari sejumlah rangkaian pertandingan bertaraf internasional tersebut.

"Yang jelas kita akan melihat bagaimana perkembangan tim ini dari pertandingan pertama melawan Belanda dan kedua dengan Arsenal. Harus ada peningkatan dari segi permainan anak-anak dari pertandingan pertama dan kedua tersebut," kata Jacksen.

Terkait strategi yang akan dipersiapkan untuk menghadapi Arsenal, Jacksen mengungkapkan, "Kita pelajari semuanya. Saya bersama teman-teman tim pelatih sedang diskusi untuk menentukan strategi yang akan dipakai. Yang pasti kita akan menentukan yang terbaik untuk pertandingan besok melawan Arsenal."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com