Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora: Maradona Akan Datang ke Indonesia

Kompas.com - 12/06/2013, 17:54 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo memastikan legenda sepak bola dunia asal Argentina Diego Armando Maradona datang ke Indonesia. Diakuinya, kedatangan Maradona adalah berkah dari keberhasilan mempersatukan induk organisasi sepak bola Indonesia atau PSSI yang sempat mengalami dualisme beberapa waktu lalu.

"Jadi, alhamdulillah banyak yang bisa kita lakukan semenjak PSSI bersatu dan luar negeri semakin percaya," kata Roy seusai meresmikan Bumi Perkemahan Letjen (Purn) DR (HC) Mashudi Kwarda Jawa Barat, Kiarapayung, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (12/6/2013).

Ketika ditanya kemungkinan pemain yang sempat menghebohkan dunia dengan gol Tangan Tuhan itu akan melatih di Indonesia, Roy tidak menampiknya. "Oh, jelas. Orang yang datang itu harus dimanfaatkan sebaik-baiknya," tegasnya.

Tujuan utama Maradona ke Indonesia, lanjut Roy, adalah untuk membangkitkan semangat dan gairah persepakbolaan di Indonesia. "Sejujurnya saya katakan, yang penting datang saja dulu. Kalau nantinya dia disuruh coaching clinic atau yang lainnya sebelum datang, takutnya tidak mau. Yang penting datang saja dulu, lainnya urusan nanti," imbuhnya.

Selain Maradona, Roy juga berjanji akan mendatangkan pemain legenda dunia lainnya. Salah satu nama yang disebutkan oleh orang nomor satu di Kemenpora itu adalah legenda hidup sepak bola Belanda, Ruud Gullit. "Bahkan Ruud Gullit juga akan datang. Sekarang akan banyak lagi tokoh sepak bola yang akan datang," paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

    Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

    Timnas Indonesia
    Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

    Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

    Badminton
    Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

    Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

    Timnas Indonesia
    Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

    Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

    Liga Indonesia
    Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

    Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

    Badminton
    Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

    Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

    Liga Indonesia
    Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

    Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

    Timnas Indonesia
    Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

    Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

    Timnas Indonesia
    VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

    VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

    Liga Indonesia
    Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

    Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

    Liga Indonesia
    Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

    Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

    Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

    Timnas Indonesia
    Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

    Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

    Liga Indonesia
    4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

    4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

    Liga Indonesia
    Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

    Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

    Liga Italia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com