Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara Liga Europa Dapat Tiket ke Liga Champions

Kompas.com - 24/05/2013, 06:08 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Juara Liga Europa akan berhak tampil di Liga Champions musim berikutnya. Aturan baru ini akan diberlakukan pada musim 2015-16, demikian kata sumber dari UEFA pada kantor berita Reuters, Kamis (23/5/2013).

Liga Champions merupakan kompetisi antarklub kelas satu di Eropa, sedangkan Liga Europa kompetisi kelas dua.

Ide ini untuk menaikkan gengsi Liga Europa yang selama ini seolah terlalu jauh dibanding Liga Champions. Dengan juara mendapat hak tampil di Liga Champions di musim berikutnya, maka setiap tim akan tampil maksimal di kompetisi tersebut.

Menurut sumber tersebut, keputusan ini disetujui dalam pertemuan Komite Eksekutif UEFA dan akan diumumkan pada Jumat (24/5/2013) ini dalam kongres tahunan UEFA di London, Inggris. Keputusan tersebut dibuat setelah ada pertemuan antara perwakilan klub-klub top Eropa yang tergabung dalam Asosiasi Klub Eropa (ECA) dan para pejabat UEFA, termasuk Presiden Michel Platini.

Sekretaris Jenderal UEFA Gianni Infantino menolak berkomentar soal keputusan baru tersebut dalam temu pers Kamis itu. Namun, ia mengatakan bahwa UEFA akan membuat pengumuman di kongres pada Jumat ini.

"Diskusi sudah terjadi tentang Liga Europa dan beberapa perubahan dibutuhkan untuk kompetisi itu," katanya.

Liga Europa yang merupakan modifikasi dari Piala UEFA dimulai pada musim 2009-10. Namun, trofi yang diperebutkan tetap sama. Meski kompetisi kelas dua, tetapi banyak klub besar yang tampil di kompetisi ini karena gagal ke Liga Champions atau tersingkir di babak penyisihan Liga Champions.

Aturannya, delapan klub yang berada di urutan ketiga pada fase penyisihan grup akan tampil di Liga Europa. Tahun ini, Chelsea juga terlempar dari Liga Champions dan akhirnya menjuarai Liga Europa. Liga ini juga diisi klub-klub yang dari liga dengan aturan yang sudah ditentukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

    Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

    Liga Indonesia
    5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

    5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

    Timnas Indonesia
    Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

    Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

    Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

    Timnas Indonesia
    STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

    STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

    Timnas Indonesia
    Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

    Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

    Liga Lain
    Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

    Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

    Liga Champions
    12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

    12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

    Internasional
    Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

    Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

    Liga Indonesia
    Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

    Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

    Liga Lain
    Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

    Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

    Liga Indonesia
    Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

    Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

    Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

    Internasional
    Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

    Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

    Liga Lain
    Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

    Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

    Liga Lain
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com