Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Romario: Pele Seorang yang Pandir

Kompas.com - 28/04/2013, 02:04 WIB

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com — Dua legenda sepak bola Brasil, Romario dan Pele, kembali terlibat perang urat syaraf. Bahkan, Romario menyebut Pele sebagai orang yang pandir. Pele pun kembali meresponsnya.

Kedua striker kenamaan Brasil ini terlibat hubungan panas pada 2007. Saat itu, Romario yang merupakan pahlawan Brasil di Piala Dunia 1994, menyebut Pele akan menjadi "sebuah puisi jika ia tak bicara".

Kini, Romario menyindir lebih tajam. Menurutnya, Pele adalah orang yang sinting. Pele yang pernah membawa Brasil juara Piala Dunia tiga kali (1958, 1962, 1970), langsung bereaksi.

"Banyak orang yang benar-benar tak tahu apa yang mereka inginkan dan dengan mudah menyerang masa lalu. Tapi, saya seorang Katolik dan saya yakin Tuhan akan selalu memaafkan orang yang salah. Maka, saya juga memaafkan orang yang bersalah," kata Pele.

Lewat akun Facebook, Romario membalas pernyataan Pele tersebut. "(Jika) Diam, Pele akan seperti puisi."

"Hal bodoh yang ia (Pele) katakan adalah, Corinthians harusnya menjadi markas Selecao (timnas Brasil). Dia meminta hal itu, bukan?" sergah Romario.

"Beberapa lembar informasi tentang pria ini. Pertama-tama, markas tim yang ia sarankan untuk Selecao memiliki sejarah kecaman (dari suporter) yang terbesar. Kedua, dia mengaku Katolik taat. Saya tak percaya dia seorang Katolik. Jika demikian, ia pasti akan memperkenalkan putrinya dan datang pada pemakamannya," kecamnya lagi.

Lalu, Romario mengeluarkan kata-kata pamungkas yang tak kalah menyakitkan, "Selain sebagai sebuah puisi, dia (Pele) juga seorang yang pandir." (GL)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com