Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semen Padang Masuk Perdelapan Final Piala AFC

Kompas.com - 10/04/2013, 18:15 WIB

PADANG, KOMPAS.com - Semen Padang berhasil membungkam Kitchee FC 3-1 pada lanjutan babak penyisihan Grup E Piala AFC di Stadion H Agus Salim, Rabu (10/4/2013). Dengan hasil ini, Semen Padang menguasai klasemen grup dengan sepuluh poin.

Semen Padang pun meraih tiket babak 16 besar Piala AFC 2013 karena poinnya tidak akan bisa disalip oleh dua pesaing lainnya, Kitchee dan Churchill Brothers. Kitchee masih tertahan di peringkat dua dengan enam poin dari empat laga. Adapun Churchill Brothers yang akan menantang Singapore Warriors, mengoleksi empat poin dari tiga laga.

Kitchee dan Churchill akan bertemu pada 24 April. Dengan begitu, salah satu dari mereka akan menemani Semen Padang lolos ke babak 16 besar.

Pada laga tadi, Semen Padang mampu unggul terlebih dulu berkat gol yang diciptakan Edward Wilson Junior pada menit ke-14. Keunggulan tim asuhan Jafri Sastra tersebut hanya bertahan 20 menit setelah Jardi Tares sukses menaklukkan kiper Jandia Eka Putra.

Selepas turun minum, Semen Padang bangkit. Ellie Aiboy dan kawan-kawan kembali unggul lewat aksi Nur Iskandar pada menit ke-73. Tembakan jarak jauh Nur Iskandar mampu membuat bola bersarang di gawang Kitchee.

Lima menit kemudian, publik Stadion Agus Salim kembali bersorak menyambut gol Edward Wilson yang membuat Semen Padang unggul 3-1.

Selanjutnya, Semen Padang menghadapi Warriors di Stadion Jalan Besar, Singapura, Rabu (24/4/2013) dan menjamu Churchil Brothers, Rabu (1/5/2013).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com