Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penggagas Java Cup Belum Pikirkan Pengganti Galatasaray

Kompas.com - 21/07/2012, 17:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim penggagas Java Cup 2012, Sihar Sitorus, mengaku pihaknya belum memikirkan pengganti klub asal Turki, Galatasaray, yang secara mengejutkan pasti membatalkan kunjungannya ke Indonesia.

Ia mengaku, hingga saat ini masih memikirkan apakah turnamen itu tetap diikuti tiga atau empat tim. Awalnya, empat tim yang akan mengikuti turnamen itu, diantaranya, Galatasaray, Everton, Indonesian Selection, dan Malaysia Selection. Namun, pada Jumat (20/7/2012), Galatasaray membatalkan rencana tur pramusimnya. Alasan pembatalan itu ditengarai terkait selisih penerimaan dan pengeluaran.

"Masalah ini sangat berdampak ke semuanya, jadwal, promosi, karena keputusan mereka sudah pasti batal. Karena itu, kami masih bingung, apakah tiga tim saja atau mencari pengganti agar tetap empat tim, karena ini 'kan berkaitan dengan sponsor," ucap Sihar kepada Kompas.com di Jakarta, Sabtu (21/7/2012).

Sihar menambahkan, jika menginginkan agar turnamen tersebut tetap diikuti empat tim, itu juga bukan pekerjaan mudah. Apalagi, waktu penyelenggaraan pada 26 hingga 29 Juli ini sudah semakin dekat.

"Kami sempat menghubungi River Plate atau Boca Juniors. Tetapi, ternyata sulit, karena kompetisi mereka sudah berjalan pada 3 Agustus. Jadi, kalau mau tetap empat tim juga, mencari penggantinya tidak gampang," tandas Sihar.

"Tapi, secepatnya kami akan selesaikan masalah ini, apakah tetap tiga atau empat tim. Kalau sekarang semuanya masih berantakan, karena kami masih tetap berkomunikasi dengan pihak Galatasaray juga," tegasnya kemudian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com