Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan Perdana Drogba di Shanghai

Kompas.com - 18/07/2012, 12:04 WIB

SHANGHAI, KOMPAS.com - Untuk pertama kalinya, Didier Drogba akhirnya ikut berlatih bersama tim barunya, Shanghai Shenhua, Senin (16/7/2012). Pemain yang diboyong dari Chelsea dengan status bebas transfer ini berlatih bersama mantan rekan setimnya di Chelsea, Nicolas Anelka, dan anggota skuad lainnya di bawah koordinasi pelatih Sergio Batista.

Meski sebagian aktivitasnya dalam latihan ini dihabiskan bersama dengan Anelka, pemain berusia 34 tahun itu berbaur dengan para pemain asal China lainnya. Mereka sama-sama mengenakan seragam biru kebanggaan klub.

Kedatangan Drogba ke Shenhua juga mendatangkan kepercayaan diri yang tinggi bagi tim untuk menapak musim baru di China Super League. Kiper Shenhua, Wang Dalei, mengatakan, Shenhua siap merebut gelar liga dari rival sengitnya, Guangzhou Evergrande.

"Pertama-tama, tujuan kami adalah harus menang. Tentu saja kami percaya diri karena dua pemain terbaik dunia bersama kami," tuturnya seperti dilansir AFP News.

Dalam waktu dekat, Shenhua akan menjamu Manchester United yang datang dalam rangkaian tur pra-musim mereka ke Asia, 25 Juli mendatang.

Drogba akhirnya resmi berlabuh di pangkuan Shanghai Shenhua, pertengahan Juni lalu, setelah berhasil meraih gelar Liga Champions bersama "The Blues" musim lalu. Pemain asal Pantai Gading itu mengaku, memutuskan menandatangani kontrak dua setengah tahun bersama Shenhua karena ingin menemukan pengalaman baru dalam karier sepak bolanya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com