Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jika Yashin Bisa, Kenapa Kiper Lain Tidak?"

Kompas.com - 14/07/2012, 19:03 WIB

HOUSTON, KOMPAS.com - Banyak pihak yang menjagokan Iker Casillas bakal merebut trofi Ballon d'Or alias Bola Emas milik Pemain Terbaik Eropa. Namun, "San Iker" sama sekali tak berambisinya. Ia hanya ingin meraih apa yang pernah direngkuh kiper legendaris Rusia, Lev Yashin.

"Mereka bilang aku pantas menang, tapi aku tidak terobsesi meraihnya. Semua pesepak bola memiliki peluang yang sama untuk memenanginya. Jika Yashin pernah meraih Ballon d'Or, mengapa kiper lainnya tidak?" tandas Casillas yang dikutip media Spanyol, AS.

Hal itu diungkap Casillas, Jumat (13/7/2012), saat melakukan promosi Liga BBVA di Houston, Amerika Serikat. Kiper Real Madrid itu memang menjadi duta Liga BBVA yang ditunjuk Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF).

Yang pasti, prestasi Casillas selama menjadi kapten "La Furia Roja" yang membuatnya berpeluang besar memenangi penghargaan yang sudah dihelat majalah France Football sejak 1956. Belum lagi, prestasinya menjadi bagian krusial "Los Blancos" meraih trofi Liga BBVA 2012 lalu.

Dengan Casillas di awah mistar, Spanyol melesat menjadi tim terbaik dunia dan Eropa sejak 2008.

"Tak tahu apakah Spanyol adalah tim terbaik dunia. Tapi, tak diragukan lagi, tiga gelar prestisius telah diraih Spanyol. Kami sudah menunjukkan segalanya. Sekarang, kami menjadi tim favorit dalam semua kompetisi dan negara-negara lain berambisi mengalahkan kami," tandas Casillas.

Kegiatan Casillas di Houston kemarin adalah mengadakan pelatihan ringan bersama seratus anak di Stadion BBVA Compass. Pria berusia 31 tahun itu menjadi bintang dan bocah-bocah belia itu berlomba ingin membobol jala yang dijaganya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com