Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barca atau Madrid yang Lebih Baik Menurut Figo?

Kompas.com - 09/04/2012, 16:32 WIB

LISABON, KOMPAS.com — Mantan pemain nasional Portugal, Luis Figo, mengungkapkan perasaan bahagianya pernah membela dua klub raksasa asal Spanyol, Barcelona, dan Real Madrid. Dia mengaku masih mencintai dua klub yang terus bersaing hingga kini. Namun, saat ditanya tim mana yang lebih baik antara Barcelona dan Real Madrid, dia mengaku sulit untuk menjawabnya.

"Selalu sulit untuk mengatakan tim mana yang lebih baik karena tergantung pada banyak faktor dan melihat dengan subyektif. Yang bisa saya katakan adalah kenikmatan untuk melihat permainan Barcelona. Mereka tim yang sangat berbakat dengan individu yang berkualitas," ujar Figo seperti dilansir oleh Goal.com.

Pemain asal Portugal itu menghabiskan waktu lima tahun di tiap-tiap tim. Figo bergabung dengan Barcelona pada tahun 1995-2000. Setelah itu, dia bermain untuk Real Madrid pada tahun 2000-2005. Tahun 2005-2008, dia bermain di Giuseppe Meazza bersama Inter Milan.

"Saya masih memiliki rasa sayang yang besar bagi semua klub, tempat saya pernah bermain. Barcelona dan Real Madrid adalah dua dari semua bagian penting dalam hidup saya. Saya merasa terhormat untuk bermain bersama mereka," ujarnya.

Figo mengatakan bahwa kedua tim yang terus bersaing itu sebenarnya sangat dekat, meskipun kini Madrid masih memimpin di Liga Spanyol. Setelah kemarin Puyol dan kawan-kawan mampu mengalahkan Real Zaragoza dengan skor 1-4, dan Madrid berhasil ditahan imbang oleh Valencia, kini kedua tim itu hanya terpaut empat poin pada klasemen sementara La Liga.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com