Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Persie: Arsenal Harus Tundukkan "Spurs"

Kompas.com - 25/02/2012, 07:02 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Penyerang Arsenal, Robin van Persie, menilai pertandingan melawan Tottenham Hotspur, di Emirates, Minggu (26/2/2012), krusial bagi timnya, mempertimbangkan hasil buruk pada dua laga terakhir dan posisi klasemen.

Arsenal saat ini duduk di peringkat keempat dengan 43 poin, atau kalah sepuluh angka dari Tottenham di peringkat ketiga dan 17 angka dari penguasa sementara, Manchester City. Di tempat kelima dan keenam ada Chelsea dan Newcastle United yang mengoleksi 43 dan 42 poin.

Dengan begitu, hasil pertandingan melawan Tottenham akan berdampak pada peluang Arsenal meraih target minimal, yaitu finis di zona Liga Champions.

Selain itu, duel melawan Tottenham juga akan menjadi kesempatan Arsenal membuktikan mental dan karakter mereka, mengingat mereka akan bermain dengan bekal kekalahan 0-4 dari AC Milan di leg pertama 16 besar Liga Champions, 15 Februari lalu dan 0-2 dari Sunderland, di putaran kelima Piala FA, 18 Februari silam.

"Hasil imbang bukan hasil bagus untuk kami, baik untuk usaha mengejar Tottenham atau untuk usaha finis di zona Liga Champions. Dalam banyak kesempatan, mereka lebih dulu berada di atas kami, tetapi berubah atau tidaknya situasi itu bergantung pada diri kami sendiri, yaitu menang dan mendekati mereka," ujar Van Persie.

"Apa yang lebih baik untuk memperbaiki segalanya selain mengalahkan Tottenham? Aku memilih melawan mereka sekarang ketimbang di hari lain dan kami tahu bahwa kemenangan sangat penting. Aku tak berpikir ada yang akan membantah bahwa Tottenham sangat bagus dan musim ini, mereka melengkapi itu dengan konsistensi. Mereka memenangi pertandingan sulit dan hasilnya, mendekati tim-tim top."

"Tottenham menginvestasikan uang banyak dalam beberapa musim terakhir dan ketika Anda melihat jumlahnya, itu tercermin dari posisi mereka di liga. Pemain berkualitas seperti Rafael van der Vaart, Manuel Adebayor, Gareth Bale, Luka Modric, Aaron Lennon akan membantu Anda meraih kemenangan dalam pertandingan sulit. Salah satu dari mereka bisa tampil dan menciptakan perbedaan," tuturnya.

Gelandang Andrei Arshavin tidak akan tampil melawan Tottenham. Arshavin dilepas Arsenal ke Zenit St Petersburg dalam status pinjam sampai akhir musim ini, pada Jumat (24/2/2012). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

    Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

    Liga Lain
    Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

    Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

    Internasional
    Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

    Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

    Sports
    Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

    Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

    Timnas Indonesia
    Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

    Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

    Liga Inggris
    Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

    Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

    Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

    Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

    Timnas Indonesia
    Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

    Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

    Sports
    VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

    VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

    Liga Indonesia
    Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

    Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

    Timnas Indonesia
    Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

    Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

    Timnas Indonesia
    Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

    Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

    Timnas Indonesia
    Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

    Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

    Liga Indonesia
    Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

    Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com