Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

73 Orang Tewas dalam Pertandingan Liga Mesir

Kompas.com - 02/02/2012, 06:03 WIB

KAIRO, KOMPAS.com — Tragedi berdarah kembali terjadi dalam dunia sepak bola. Setidaknya 73 orang tewas dan 136 orang mengalami luka-luka setelah terjadi kerusuhan dalam pertandingan Liga Premier Mesir antara Al-Masry melawan Al-Ahly pada Rabu (1/2/2012) waktu setempat.

"Ada 11 orang yang meninggal di rumah sakit rumah sakit saya. Di dua rumah sakit lain, ada 25 orang yang meninggal. Tiga fans juga mati di stadion," ungkap Medhat El-Esnawy selaku Manajer Rumah Sakit Port Said, dalam sebuah wawancara televisi.

Setelah Al-Masry memenangkan pertandingan 3-1, kondisi berubah seperti perang. Ribuan pendukung menyerbu lapangan dan mengejar pemain dan staf Ahly. Mereka juga mengejar pendukung Ahly dan melakukan pembakaran.

Dilansir dari Sport 360, para pemain Ahly yang panik mengklaim tidak mendapatkan perlindungan dari pihak keamanan. Mereka kemudian memilih berlindung di dalam ruang studio televisi dan kemudian menghubungi pihak keamanan untuk meminta pertolongan.

"Pasukan keamanan meninggalkan kami. Mereka tidak melindungi kami. Seorang pendukung baru saja meninggal di ruang ganti," ungkap Mohamed Abou-Treika dalam saluran telepon.

"Banyak orang yang meninggal. Kami melihat mayat-mayat. Tidak ada pihak keamanan atau personel tentara yang melindungi kami. Ini salah kami karena kami bermain pada pertandingan ini. Pihak berwenang takut untuk membatalkan pertandingan ini karena mereka hanya peduli soal uang. Mereka tidak peduli dengan nyawa orang," lanjut Mohamed Barakat.

Kedua klub memang dikenal memiliki rivalitas sengit. Bentrokan sering pecah saat kedua tim bertemu. (S360)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com