Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekuk Bolton 3-0, MU Tempel City

Kompas.com - 15/01/2012, 00:06 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United (MU) kembali membuat persaingan Liga Premier memanas. Setelah sempat kalah di dua pertandingan terakhir melawan Blackburn dan Newcastle, MU bangkit dengan meraih kemenangan atas Bolton Wanderers 3-0 di Old Traford, Sabtu (14/1/2012)

Hasil itu membuat MU kembali menempel sang pemuncak klasemen Manchester City. MU kini mengoleksi 48 poin, sama dengan "The Citizen". Namun, City berpeluang mempelebar jarak jika mampu menang dalam pertandingan melawan Wigan, Senin (16/1/2012).

Gol pertama MU dicetak gelandang veterannya Paul Scholes. Pemain yang kembali merumput bersama "Setan Merah" itu membuka keunggulan pada menit ke-21. Umpan Rooney dari sisi kiri pertahanan Bolton, berhasil dimamfaatkan dengan baik oleh Scholes untuk menceploskan bola ke gawang  Bogdan.

Keunggulan MU diperbesar Danny Wellbeck pada menit ke-74. Rooney kembali menjadi pengumpan dalam proses gol tersebut. Menerima umpan dari Carrick, Rooney kemudian meneruskan bola kepada Wellbeck yang dijaga ketat oleh Knight. Dengan tenang Wellbeck kemudian menembak ke arah kanan gawang Bolton.

Unggul 2-0, tak membuat MU mengendurkan serangan. Pada menit ke-83, kiper Bolton Adam Bogdan kembali harus memungut bola dari gawangnya.Menerima umpan dari Ryan Giggs, Carrick berhasil melesatkan tendangan keras kaki kirinya dari luar kotak pinalti, dan membuahkan gol. 3-0 untuk MU.

MU terus menekan Bolton. Pemain asuhan Sir Alex Ferguson itu berkali-kali membangun serangan cukup baik dari empat gelandangnya. Bolton sendiri tidak terlalu membuat pertahanan MU yang dipimpin oleh Ferdinand kewalahan.

Selama pertandingan, MU menguasai bola sebanyak 62 persen dan menciptakan delapan peluang emas dari 22 usaha. Sementara itu Bolton hanya menguasai bola sebanyak 38 persen, dan hanya melepaskan satu tembakan akurat dari delapan kali percobaan.

Susunan pemain
Man United: Anders Lindegaard, Rio Ferdinand, Jonathan Evans, Patrice Evra, Rafael, Paul Scholes (Ryan Giggs 69'), Michael Carrick, Nani (Park Ji Sung 70'), Antonio Valencia, Wayne Rooney, Danny Welbeck (Javier Hernandez 76' )

Bolton: Adam Bogdan, Zat Knight, David Wheater, Samuel Ricketts, Gretar Rafn Steinsson, Fabrice Muamba (Darren Pratley 81'), Nigel Reo-Coker, Martin Petrov (Tuncay Sanli 88'), Chris Eagles (Joe Riley 72'), David Ngog, Mark Davies.

Wasit: Peter Walton

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com