Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSIM Yogyakarta Juarai Mataram Cup

Kompas.com - 30/12/2011, 12:13 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Klub sepak bola PSIM Yogyakarta menjuarai kompetisi Mataram Cup setelah mengalahkan Persitara Jakarta Utara 1-0 di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Kamis lalu. Kemenangan ini memberikan kepercayaan diri kepada anak-anak asuhan Hanafing ini untuk menghadang langkah Persih Tembilahan dalam laga Divisi Utama versi PT Liga Indonesia, 3 Januari mendatang.

PSIM Yogyakarta memanfaatkan kompetisi tersebut sebagai ajang pematangan tim sebelum menghadapi Persih Tembilahan.

Satu-satunya gol kemenangan PSIM tersebut dicetak Achmad Lutfi pada menit ke-23. Sejumlah peluang mampu diciptakan oleh pemain-pemain PSIM di awal babak pertama. Meskipun terus dibombardir, pemain-pemain Persitara mampu menciptakan peluang cukup baik pada menit ke-21 meskipun, serangan tersebut mampu ditepis dengan baik oleh kiper PSIM Agung Prasetya.

Keunggulan penguasaan bola 60:40 di babak pertama terus dipertahankan tim PSIM selama menjalani laga di babak kedua meskipun hujan mengguyur Yogyakarta dengan cukup deras.

Kedua tim tidak mampu menambah gol untuk mengubah keadaan sehingga keunggulan PSIM pun bertahan hingga wasit Cholid Daryanto meniup peluit panjang.

Kompetisi Mataram Cup diikuti empat tim, tiga di antaranya bermain di kompetisi Divisi Utama versi PT Liga Indonesia yaitu PSIM, Persitara Jakarta Utara, dan Barito Putera Banjarmasin. Sedangkan satu-satunya peserta yang tidak tergabung dalam kompetisi PT LI adalah Persibas Banyumas.

Barito Putera berhasil meraih tempat ketiga setelah mengalahkan Persibas Banyumas 3-2 melalui adu penalti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com