Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suarez Ingin Bayar Kepercayaan Dalglish

Kompas.com - 27/07/2011, 18:01 WIB

KOMPAS.com — Penyerang Liverpool asal Uruguay, Luis Suarez, menegaskan bahwa timnya akan bertarung untuk memperebutkan gelar yang ada musim depan. Menurutnya, hal itu dapat terwujud dengan kehadiran Kenny Dalglish sebagai pelatih "The Reds" saat ini.

"Ketika kau bermain untuk klub seperti Liverpool, salah satu klub terbesar di Inggris, kau akan selalu bercita-cita untuk memenangkan gelar juara," kata mantan striker Ajax Amsterdam ini.

"Kau harus percaya dengan kualitas yang kami miliki di klub ini yang mana dapat menjadi kemungkinan yang realistis, tapi kami tahu bahwa ada banyak kompetisi dan banyak tim lainnya dengan tujuan yang sama."

"Tujuan selanjutnya adalah untuk memastikan bahwa kau ada di zona Liga Champions. Kami harus memiliki kepercayaan bahwa kami memiliki kualitas yang dibutuhkan untuk mencapai hal tersebut."

"Kami harus melewati sesi pra-musim yang sempurna, bersiap dengan sangat baik lalu bisa konsisten sepanjang musim yang berjalan dan bisa menampilkan performa yang bagus—tidak hanya sesaat di awal musim."

Suarez juga mengungkapkan kekagumannya pada Dalglish. Ia mengatakan, "Aku tahu bahwa dia adalah figur signifikan dalam sejarah Liverpool, tapi saat ini aku tahu bahwa manajer adalah orang yang sangat penting. Dia telah memberiku kesempatan untuk mengekspresikan diri dan menunjukkan apa yang aku bisa."

"Hal terpenting adalah kepercayaan yang ia berikan kepada para pemainnya. Dia memercayai kami 100 persen dan itulah yang membuatmu ingin membayar kepercayaan tersebut."

"Kami tahu bahwa dia telah memiliki karier yang panjang di dunia sepak bola, jadi kami percaya pada pengalamannya, kami menghargai keahliannya."

Suarez ditransfer dari Ajax dengan harga 22,8 juta poundsterling. Ia segera menjadi idola baru bagi para pendukung Liverpool setelah kepergian menyakitkan Fernando Torres ke Chelsea pada pertengahan musim lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com