Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"UFO" Pun Peduli Nurdin dan Gayus

Kompas.com - 26/01/2011, 06:21 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Fenomena crop circle yang ditemukan di Berbah, Sleman, Yogyakarta, ternyata menggerakkan imajinasi sebagian orang untuk mengangkat situasi terkini. Mereka membuat rekayasa foto crop circle dengan citra berbau kritikan atau sindiran.

Tokoh-tokoh yang dijadikan obyek adalah mereka yang sedang banyak dibicarakan oleh masyarakat. Dalam hal ini Gayus Tambunan dan Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid. Foto-foto itu beredar luas di dunia maya. Di situs jejaring sosial Facebook, beredar foto crop circle yang menyindir Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid.

Jika ini kerjaan "UFO", tentu mereka juga peduli terhadap masalah-masalah aktual negeri ini. Namun, UFO yang ini bisa saja diartikan "Usil FOtografi" karena memang cukup usil dan menyentil rekayasa fotografinya. Di dunia maya, UFO pun diartikan dalam banyak hal, bukan unidentified flying object seperti seharusnya. UFO ada yang diartikan unidentified football organization, unofficial football organization, dan sebagainya.

Dalam foto itu terdapat simbol PSSI dan di bawahnya terdapat tulisan "TURUNKAN NURDIN". Entah siapa yang membuat, yang jelas foto itu menyebar dengan cepat di jejaring Facebook.

Pada beberapa foto, terdapat keterangan "Ternyata Nurdin terkenal sampai ke luar angkasaaaaa,' 'kwkwkwkw…. pasti UFO-nya kalah taruhan waktu Piala AFF kemarin…."

Selain di Facebook, foto ini juga tersebar di microblogging Twitter. Yang jelas, foto ini hanyalah bagian dari kreativitas masyarakat yang jenuh dengan kepemimpinan Nurdin di PSSI.

Sebelumnya, Nurdin juga pernah disindir dalam sebuah video di YouTube dengan judul "Lagu Nurdin Turun Downk..." yang dinyanyikan oleh seorang gadis cantik.

Lalu, beredar juga video ala Adolf Hitler yang menyindir kepemimpinan Nurdin. Video tersebut diberi judul "Hitler Ngamuk Karena Nurdin Enggak Mau Turun".

Bukan hanya Nurdin, Gayus pun juga jadi garapan "UFO".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

    Liga Inggris
    Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

    Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

    Liga Italia
    Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

    Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

    Liga Spanyol
    Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

    Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

    Liga Inggris
    Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

    Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

    Liga Spanyol
    Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

    Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

    Badminton
    Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

    Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

    Badminton
    Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

    Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

    Badminton
    Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

    Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

    Liga Inggris
    Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

    Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

    Liga Inggris
    Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

    Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

    Badminton
    Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

    Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

    Badminton
    Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

    Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

    Badminton
    Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

    Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

    Badminton
    Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

    Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com